Event Bergengsi Anniversary ke-1 BMC Cup 1 Yang di selenggarakan Di gantangan Pondok Bambu Bersama Juri Cakra Nusantara Independen, CAKRA BALI mulai pukul 12.00 wita sampai selesai banyak menampilkan jawara-jawara baru di blantika podium teratas, khusus nya di kelas murai batu Selain itu kelas lain juga tidak kalah ramai seperti cucak ijo dan kelas komunitas lainnya. Untuk Murai Batu Favorite di buka 6 kelas dan Cucak ijo sebanyak 5 kelas.
Untuk konsep lomba menggunakan konsep batasan kelas dimana kelas di batasi untuk kinerja dan kejelian dari sang pengadil kusus nya Juri Cakra sendiri agara bisa lebih focus dan lebih bisa memperhatikan pantauan kerja burung pertitik nomor gantangan dan juga bertujuan untuk mempermudah juri dalam menilai burung.
Batasan Peserta G16 & G24 untuk kelas utama Murai Batu dan Cucak hijau. Kelas G16 murai batu utama tiket terjual habis dan sisa 2 tiket di kelas cucak ijo G24, meskipun begitu peserta untuk kelas komunitas dan lainnya juga ada peserta, seperti kelas branjangan, cendet, kacer, juga cukup ramai.
Cucak Ijo Kelas Utama G24 |
Sempat di ragukan mengenai peserta karna H-2 pihak Panitia merubah pilihan lokasi gantangan, karna pertimbangan lahan parkir dan kenyamanan berlangsungnya acara lomba, akirnya dari gantangan paksi dewata di pindahkan ke gantangan pondok bamboo yang lokasi tidak begitu jauh dari lokasi awal, meskipun begitu tidak menyurutkan semangat para peserta lomba.
Tentunya ini kesukseskan bersama antara Panitia BMC dan Juri Cakra Nusantara Independen-Bali, dari panitia sudah menyuguhkan dan menyambut dengan baik peserta yang hadir dengam memanjakan pemain, mempersembahkan piala exclusive, menobatkan burung terbaik, dan juga nominasi Juara Umum Team juga Single Fighter.
Dari Pihak Juri Juga sudah memaxsimalkan kinerjanya, dari menjalankan pakem penjurian dan pengawasan langsung dari kepengurusan, Mr Farid ketua dan Mr, Tri Cakra Pembina juga turun langsung untuk meninjau dan mengawasi jalannya lomba. Terbukti sampai akhir acara tidak ada komplinan yang cukup serius terhadap kinerja juri.
Mr. Tri (kiri) pembina Cakra & Mr. Farid Ketua Cakra (kanan) |
Segenap panitia dan jajaran juri Cakra mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh peserta yang hadir dan mensukseskan jalannya acara. Panitia juga memohon maaf apabila ada salah dan kurang berkenan waktu berjalannya lomba burung berkicau BMC Cup 1, di kepanitiaan atau masalah penjurian, kami sadar masih banyak kekurangan dan evaluasi untuk lomba mendatang. Selamat kepada seluruh jawara. Sampai jumpa di event BMC Cup 2 di tahun Mendatang.
Semangat….!!!
Siapa Saja Yang menduduki Podium Teratas dan Dinobatkan sebagai burung terbaik dan Juara Umum Team Serta Juara Single Fighter.
Mr. Caca & Otodidac Team |
Di kelas Cucak Ijo Terbaik di raih oleh Cucak Ijo Cobra milik Mr. Caca team Otodidac yang mampu meraih juara 3#2#1 di 3 sesi mulai dari awal start berjalannya lomba, sudah tidak asing lagi cucak ijo Cobra dengan kerja burungnya yang nagen dan banyak materi isian suara burung, dari besetan dan volume yang begitu keras yang nyaring di dengar di lapangan, tembus ketelinga pemaian yang berada di gantangan hingga akhirnya mampu bersaing sampai sesi cucak ijo berakhir. Dan akirnya di nobatkan sebagai CUCAK IJO TERBAIK.
Mr. Dwi Krisna Murai Batu Terbaik VOC Milik Mr. Donik Bintang Selatan |
|
Lascarya Branjangan Terbaik Mr. Pageh Astawa |
Kacer Halilintar Terbaik Milik Mr Gunadarma |
Love Bird Terbaik Gadis Desa Mr. Kacong Suramadu BC |
OM BOSS Juara Single Fighter |
Juara Umum Bird Club Pet- Crepet Team |
- Agenda Berikutnya !!
0 Komentar